Minggu, 27 Mei 2012

PESONA WATU GODEK LUMAJANG
BRONPIT ABDI NAGARI 
di tebing pantai watu godek

Obyek wisata Watu Godeg dan Watu Godeg adalah pantai, yang terletak di kecamtan Tempursari, 80 Km arah selatan kota Lumajang. Pantai ini merupakan pantai dengan pemandangan yang indah, dengan hijaunya perbukitan menjadi latar belakang yang sangat hidup.
BRONPIT ABDI NAGARI 
Nunggu Matahari Terbenam di Pantai Watu Godek


menurut cerita, kenapa pantai itu dinamakan Watu Godek karena dulu batu yang ada di tepi pantai itu jika terkena ombak maka batu tersebut akan godek-godek (geleng-geleng) makanya dinamakan Watu Godek
Pantai Watu Godek dari puncak bukit

Dari Lumajang kota untuk menuju ke lokasi wisata ini dapat ditempuh melalui dua jalur yaitu melewati kecamatan Pronojiwo dan kecamatan Pasirian, sedangkan dari arah Malang bisa ditempuh melalui kecamatan Tirtoyudo. Akses menuju kesana tidaklh mudah, bagi wiasatawan yang tidak membawa kendaraan pribadi haruslah naik ojek terlebih dahulu, jalur yang ditempuh harus menempuh jalan yang berkelok-kelok, jurang dan tebing serta kondisi jalan yang tidak begitu baik serta banyak berlubang-lubang membuat para pengendara harus ekstra hati-hati. 

2 komentar: